"Saya percaya bahwa setiap orang mempunyai hati dan apabila kamu bisa menyentuhnya, kamu akan bisa membuat perbedaan."
Uli Derickson
Ibunya menceritakan kisah itu kepada kami keesokan harinya.
Waktu itu Kenneth duduk di bangku sekolah menengah pertama dan merasa senang serta antusias sekali untuk ikut serta dalam kegiatan Special Olympics selama satu hari. Ketika kedua orangtuanya melihatnya penuh harap dari tempat duduk penonton, dia berdiri, dan menang, menjadi juara pertama. Dia merasa bangga akan pitanya dan sorak-sorai dari semua yang menyaksikan lomba tersebut.
Dia mengikuti lomba lari yang kedua. Persis di garis finish, ketika sekali lagi dia akan memenangkan pertandingan, dia berhenti, lalu berjalan keluar dari lintasan. Dengan lembut kedua orangtuanya bertanya kepadanya, "Ada apa, Kenneth? Kalau kamu terus berlari, kamu akan memenangkan satu lomba lagi."
Dengan polos Kenneth menjawab, "Tetapi, Mam, saya sudah memperoleh sebuah pita. Sedangkan Billy belum memiliknya."
Clifford dan Jerie Furness
Pernah berfikir menang adalah segalanya?
Seorang teman pernah menanyakan pada saya tentang makna sebuah kompetisi di mata saya. Jawaban saya sederhana, “Saya tidak tertarik dengan kompetisi.”. Sesaat, muka teman saya seakan terhenyak. FYI, dia adalah jajaran mahasiswa terbaik di sebuah perguruan tinggi terkenal di Bandung. Kata-kata berikutnya yang keluar dari mulutnya, “Lho..napa?” Kalimat tanya ini kemudian dilanjutkan dengan sebuah wacana tentang makna sebuah kompetisi di mata ia sendiri. Karena cukup panjang dipaparkan di sini (lagian g lupa apa aja yang diomongin ama dia..hhaha), saya kasi intinya aja yahh.. Intinya, dia tuh nganggap kompetisi itu adalah sesuatu yang dibutuhkan orang untuk bertahan hidup. Karena hidup adalah kompetisi. Harus ada yang menang dan harus ada pihak yang kalah.
Yak..dia menyebutkan poinnya!!!Itu yang saya maksud, saya tidak suka ada pihak yang kalah, saya senang kalo smua pihak menang. Dan kalaupun harus ada pihak yang kalah, ntah napa saya merasa lebih kuat untuk menjadi pihak yang kalah dibanding orang lain.
Lihat cerita di atas, Kenneth memberi kemenangan miliknya untuk Billy. Knapa?Karena Kenneth merasa telah mendapatkan dan merasakan kemenangan itu dan Billy belum.. Pembaca bisa tebak cerita selanjutnya. Tentu saja si Billy akan merasa terharu dan mengingat Kenneth sebagai pahlawannya. Dan yang pasti Kenneth memenangkan hati Billy. Itu yang saya maksud dengan kemenangan. Itu arti kompetisi buat saya. Saya selalu mengharapkan kemenangan bersama.Walaupun saya tau itu tidak rasional.
Pembaca masih kurang sepakat?OK. Skarang coba kita refleksikan ke diri kita. Saya akan menguji anda dengan pertanyaan berikut. Siapa Nama Miss Universe tahun 2000? Siapa peraih Guiness Book of Record terbanyak? Siapa siswa teladan t.a 2002/2003 di provinsi anda? Sebutkan nama Miss Indonesia 10 tahun belakangan? It’s quite difficult, isn’t it? Ok, saya coba ganti pertanyaannya.. Sebutkan 10 teman terbaikmu? Sebutkan nama teman sebangkumu 3 tahun lalu! Sebutkan nama orang yang paling anda cintai! Sebutkan tanggal lahir setiap orang di keluarga anda!? Quite simple?! They’re, even, easier to answer. Don’t you think so?
Lihat, bagaimana dengan mudahnya kita melupakan ‘pemenang-pemenang’ kompetisi yang hebat. Mereka adalah orang yang harusnya dikenal dunia bukan?Mereka berhasil memenangkan kompetisi dengan hebat , tapi dengan cepat mereka terlupakan..hilang..tak berbekas..Tapi, bagaimana dengan orang-orang yang berhasil menyentuh hati anda? Mereka bukan pemenang..Bukan kompetitormu..Mereka hanya orang yang berhasil menjadi bagian dari hidup anda. Yah, hanya itu yang mereka lakukan. Bahkan, mereka tidak akan pernah layak dibandingkan dengan para ‘juara’ itu. Tapi anda mengingatnya bukan? Bahkan, detail dari momen yang anda bagi dengan mereka pasti masih teringat jelas.
Lalu, dimana letak kesalahan pemikiran saya tentang kompetisi?
Di luar itu semua, saya juga bukan tidak menyenangi kemenangan. Hanya saja kemenangan hanyalah sebuah output yang dari sebuah hasil kerja keras yang saya lakukan. Itu kemenangan buat saya. Dan kompetisi adalah pertarungan dengan keadaan dan bukan dengan orang (kompetitor) lain.
Beri tahu saya jika salah!!
AtMoSpHeRe_1024